Felly mengatakan, dalam masa pandemi ini berbagai program telah diluncurkan pemerintah untuk membantu meringankan beban masyarakat. Program melalui berbagai lembaga pemerintahan itu diharapkan tepat sasaran, dan menyentuh warga yang membutuhkan.
“Salah satu tugas kami di DPR RI adalah melakukan pengawasan, memastikan setiap program itu menyentuh masyarakat,” ujar politisi Partai Nasdem ini.
Salah satu program yang diluncurkan pemerintah adalah melalui Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Program-program itu diarahkan untuk membangun keluarga yang sehat dan sejahtera.
“Masyarakat harus mengambil peran bersama-sama dengan pemerintah menyukseskan program ini, karena manfaatnya juga bagi masyarakat,” ujar Felly yang pernah mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Minahasa Selatan ini. (joe)