“Yang melambangkan kasih untuk semua orang terutama yang membutuhkan sekantong darah untuk kemanusiaan,” sebut Irene.
Tak lupa, Irene juga menyampaikan terima kasih yang tulus kepada para pendonor darah sukarela. Para pendonor mayoritas terdiri dari ASN/THL dan organisasi yang berada di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Manado dan Petugas UDD PMI Sulut.
“Setetes darah kita dapat menyelamatkan nyawa, setetes darah untuk kasih sayang,” pungkas Irene.
Diketahui, kegiatan donor darah ini berhasil mengumpulkan 63 kantong darah dari 79 orang yang secara sukarela ikut berpartisipasi.
Penulis: Arisandi Tuhulele
Editor: Richard Fangohoi