“Apalagi, Pak Presiden dengan jajarannya gampang kita temui dan gampang kita komunikasikan,” bebernya.
Selain itu, kesejahteraan THL di Pemprov Sulut jauh lebih baik dari sebelumnya karena selama 4 tahun kepemimpinan dirinya gaji honorer, THL guru yang ada di SMA semua sudah di atas 3 juta hingga 3,3 juta.
“Jadi kalau terima di bawah itu, lapor kamari, nyanda ada potong-potong biar THL, karena guru musti gaji banyak supaya dia nyanda bapikir laeng-laeng, dia mengajar pa murid-murid,” tegasnya.
Gubernur Olly juga mengajak seluruh kepala sekolah dan tenaga pengajar untuk mendidik para siswa secara optimal karena mereka merupakan generasi penerus di masa yang akan datang.
“Nah, tugas dari bapak dan ibu menyiapkan kader-kader kita kedepan untuk mengisi pembangunan di Sulut,” tandas Olly. (ml)