Viena Mengko Resmi Ketua PPI Kota Manado

dr Viena Victoria Mengko .

Manado, DetikManado.com – Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kota Manado menggelar Musyawarah Kota (Muskot) VI tahun 2020. dr Viena Victoria Mengko terpilih sebagai Ketua untuk periode 2020-2025, Rabu (23/9/2020).

“Langkah pertama yang akan saya ambil untuk organisasi yakni merangkul kembali anggota PPI di Kota Manado,” ujar Mengko.

Bacaan Lainnya

Lanjut dia, ke depan pastinya ada kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan seperti bakti sosial, pembagian masker dan pemeriksaan kesehatan.

“Saya berharap walau di tengah Pandemi Covid-19, kita bisa tetap bersama-sama melawan Covid-19 serta dapat memberikan yang terbaik yang kita punya agar dapat berguna bagi masyarakat, bangsa dan Negara,” tutur Viena.

Sementara itu, Ketua Panitia Hervin Achmad mengatakan peserta yang hadir dalam Muskot kali ini berjumlah 25 orang yang terdiri dari 18 perwakilan tiap angkatan, 3 steering comite dan 4 panitia pelaksana.

“Puji Tuhan dan alhamdulillah Muskot PPI Manado berjalan lancar, tanpa ada halangan,” pungkas Hervin. (ml)

Komentar Facebook

Pos terkait