Manado, DetikManado.com – Pertandingan antara Bogor FC Sulut United menghadapi PSIM Yogyakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Sabtu (03/08/2019), menjadi titik balik bagi penjaga gawang Ferry Bagus Kurniawan.
Meski saat itu Sulut United takluk 1-2 lewat gol Cristian Gonsalez dan Raphael Maitimo, namun dalam laga ke-8 putaran pertama musim 2019 itu, Ferry Bagus pertama kalinya diturunkan sebagai penjaga gawang utama.
Ferry Bagus memulai Kompetisi Liga 2 musim 2019 sebagai kiper ketiga Sulut United setelah Zinda AP dan Muhammad Reza Pratama. Di 3 laga awal, Ferry Bagus tak masuk line up. Dua laga selanjutnya duduk di bangku cadangan, setelah itu kembali tidak masuk line up. Sebelum dan sesudah laga melawan PSIM, Ferry Bagus juga kembali duduk di bangku cadangan.
Dia mulai mendapat kepercayaan penuh Pelatih Kepala Herry Kiswanto saat Sulut United menjalani laga terakhir putaran pertama kala bertandang ke Persewar Waropen. Ferry Bagus kembali jadi pilihan utama. Setelah itu 10 pertandingan putaran kedua, posisinya tak tergantikan. Bahkan ketika kursi pelatih kepala beralih ke tangan Ricky Nelson.
Total dari 20 laga yang dilakoni Sulut United di musim 2019, pemain bernomor punggung 25 ini mencatatkan 12 penampilan, 4 kali tidak masuk line up, dan 4 kali masuk line up tapi tidak diturunkan.
Berkat penampilan bagusnya itu, Ferry Bagus merupakan satu dari 5 pemain yang dikontrak manajemen Sulut United di gelombang pertama, 30 Nopember 2019. Empat pemain lainnya adalah Yudi Khoerudin, Busari, Herrie Lontoh, dan Eksel Runtukahu. (joe)
PUTARAN PERTAMA
22/06/2019. vs Madura FC (away), tidak masuk line up
27/06/2019. vs Persatu Tuban (away), tidak masuk line up
02/07/2019. vs Mitra Kukar (home), tidak masuk line up
07/07/2019. vs Persiba Balikpapan (home), masuk line up tapi tidak diturunkan
19/07/ 2019. vs Martapura FC (home), masuk line up tapi tidak diturunkan
24/07/2019. vs PSBS Biak (home), tidak masuk line up
29/07/2019. vs PSIS Solo (away), masuk line up tapi tidak diturunkan
03/08/ 2019. vs PSIM Yogyakarta (home), starter, bermain penuh.
08/08/2019. vs Persik Kediri (home), masuk line up tapi tidak diturunkan
15/08/ 2019. vs Persewar (away), starter, bermain penuh.
PUTARAN KEDUA
23/08/ 2019. vs Madura FC (home), starter, bermain penuh.
28/08/ 2019. vs Persatu Tuban (home), starter, bermain penuh.
02/09/ 2019. vs Mitra Kukar (away), starter, bermain penuh.
06/09/2019. vs Persiba Balikpapan (away), starter, bermain penuh.
17/09/2019. vs Martapura FC (away), starter, bermain penuh.
22/09/2019. vs PSBS Biak (away), starter, bermain penuh.
28/09/2019. vs Persis Solo (home), starter, bermain penuh.
04/10/2019. vs PSIM Yogyakarta (away), starter, bermain penuh.
08/10/2019. vs Persik Kediri (away), starter, bermain penuh.
21/10/2019. vs Persewar Waropen (home), starter, bermain penuh.