Airmadidi, DetikManado.com – Gubernur Sulut Olly Dondokambey mengajak para pelajar untuk bisa mengelola keuangan sendiri. Hal ini disampaikan Olly saat membuka kegiatan Gerakan Siswa Menabung di Hotel Sutanraja Minut, Senin (02/09/2019).
“Para siswa ayo belajar mengelola keuangan sendiri melalui tabungan. Apalagi ini era digital,” ujar Olly di hadapan ribuan siswa yang datang dari berbagai sekolah di Kabupaten Minut.

Gubernur mengatakan, ada banyak keuntungan bagi para siswa melalui kebiasaan menabung. Selain aman, juga ada bunga yang bermanfaat bagi nasabahnya. “Kalau ngoni simpan di bawah bantal, papancuri maso, lewat lagi. Tapi kalau di bank aman,” ujarnya.
Gubernur menambahkan, program itu merupakan kerjasama Dinas Pendidikan Daerah Sulut, Bank SulutGo dan Otoritas Jasa Keuangan.
Dari data yang diperoleh, ada 8 ribu siswa yang membuka tabungan perdana di Bank SulutGo melalui Simpel atau Simpanan Pelajar. Gubernur Olly menyumbang Rp5 ribu untuk para siswa membuka tabungan tersebut. Sedangkan Joune Ganda menyumbang Rp50 ribu bagi seluruh siswa yang menabung untuk dibuatkan ATM.(joe)