MANADO, DetikManado.com – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey, turut menghadiri Apel Gelar Pasukan dalam rangka Pengamanan Pemilu 2019, di Lapangan Robert Wolter Monginsidi, Manado, Jumat (22/3/2019) pagi.
Pada kesempatan tersebut, Gubernur mengatakan pelaksanaan apel gelar pasukan semakin memperkuat sinergitas semua pihak terkait demi suksesnya penyelenggaraan Pemilu 2019 di Sulut.
“Sinergitas yang kita lakukan pada pagi hari ini dapat kita tingkatkan terus sehingga pada saat pelaksanaan pesta demokrasi 2019 di Sulut betul-betul tentram, aman dan damai,” tutur Olly.
Menurut Olly, suasana tentram, aman dan damai yang terpelihara hingga saat ini terbukti mampu membawa dampak positif bagi pembangunan daerah di berbagai bidang.
“Masyarakat merasakan manfaatnya secara langsung. Perkembangan ekonomi Sulut bertumbuh terus, kemudahan berusaha dan mendapatkan lapangan pekerjaan sehingga kita bisa bersama-sama membawa Sulut yang lebih hebat kedepan,” ungkap Olly.
Apel tersebut dipimpin Kapolda Sulut Irjen Pol Remigius Sigid Tri Hardjanto dan Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Tiopan Aritonang.
Kegiatan ini diikut sekitar 3000 personil gabungan TNI dan Polri serta unsur pendukung lainnya.
Hadir juga dalam kesempatan tersebut Ketua DPRD Andrei Angouw dan forkopinda sulut. (**/red)