Selain itu Kapolri juga menyampaikan bahwa Indonesia memiliki 2 kekuatan utama penopang negara yakni Polri dan TNI karena memiliki jumlah personel dan akses hingga ke pelosok daerah. “Ke depan Polri akan fokus dalam pengamanan pelantikan presiden pada bulan Oktober 2019 mendatang,” jelasnya.
Sementara itu Commisioner Andrew Colvin, menyampaikan tentang situasi saat ini yang terjadi di Australia yaitu kondisi politik di Australia lebih baik karena setelah pemilu, oposisi segera menerima dan mengakui kekalahan. Dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa kunjungannya ini sebagai kunjungan terakhir sebagai Commisioner AFP karena memasuki akhir masa pensiun. “Polri adalah mitra strategis AFP sejak 2002, dirinya sangat terkesan saat mengunjungi Aceh pasca tsunami dan tinggal di Aceh selama 6 bulan. Masyarakat Indonesia sangat tangguh dalam menghadapi bencana serta AFP juga memberikan asistensi saat terjadi bencana gunung meletus di Jogja,”ungkap Colvin.
Di akhir penyampaiannya Colvin berharap hubungan dan kerjasama antara AFP dan Polri agar tetap erat dan dilaksanakan sebagai wujud dalam pencegahan dan pemberantasan transnasional crime. “Atas nama pribadi mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolri dan berharap persahabatan tetap terjalin dengan baik,” pungkasnya.(ml)