Manado,DetikManado.com – Rektor Universitas Sam Ratulangi Prof Dr Ir Ellen Joan Kumaat MSc DEA masuk dalam 6 rektor terbaik di seluruh Indonesia. Sejumlah prestasi yang telah diukir membuat Kumaat meraih predikat tersebut.
Enam rektor terbaik itu selanjutnya akan mengikuti mengikuti final academik leader yang dilaksanakan oleh Kemenristekdikti. “Ini kebanggaan bagi seluruh civitas akademika Unsrat Manado,” ungkap Jubir Unsrat Drs Max Rembang MSi, Jumat (20/09/2019).
Sejumlah prestasi yang diukir rektor adalah berhasilnya Unsrat mendapatkan Akreditasi A dari BAN-PT pada tahun 2017 dan menjadi PK-BLU. Kemudian Unsrat juga memperoleh Kategori Utama dalam bidang Penelitian yang sebelumnya kategori Binaan. “Ditambah lagi dengan Peringkat Unsrat yang semakin Meningkat dari tahun ke tahun,” ujarnya.
Peringkat Kemenristekdikti Tahun 2019 ini, Unsrat Peringkat 27, yang sebelumnya berada di peringkat 70. Sedangkan untuk Webometrics yang dulunya peringkat 53 pada tahun 2015, saat ini Peringkat 26. (ml)