Tondano, DetikManado.com – Di tengah situasi pandemi Covid-19, Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesi (KAMMI) Daerah Minahasa mengadakan Musyawarah Daerah (Musda) di Gedung Auditorium Universitas Negeri Manado (Unima) Tondano, Minahasa, Sulut, Sabtu (28/11/2020).
Sekretaris Jenderal (Sekjen) KAMMI Minahasa Haikal Papene menjelaskan, pelaksanaan Musda kali itu berbeda dengan sebelumnya. Pengurus daerah KAMMI Minahasa maupun panitia sangat kesulitan untuk melaksanakan kegiatan ini.
“Satu bulan kami siapkan kegiatan ini mulai dari mencari dana hingga administrasi atau surat permohonan izin ke kampus” tuturnya.
Awalnya kegiatan ini tidak diizinkan pihak kampus Unima karena adanya pandemi Covid-19 ini.