Manado,DetikManado.com – Setelah menjalani pertandingan melawan Madura FC, Jumat (23/08/2019), kini tim Bogor FC Sulut United memantapkan persiapan menghadapi Persatu Tuban, Rabu (28/08/2019).
Dengan modal ketambahan 7 pemain baru di berbagai posisi, Pelatih Kepala Herry Kiswanto alias Herkis tengah meramu formasi ideal untuk memaksimalkan potensi yang ada. Sebagaimana terlihat dalam sesi latihan, Senin (26/08/2019) sore, Herkis mencoba transisi dari formasi 4-3-3 menjadi 4-4-2. “Dengan ketambahan pemain malah jadi persaingan termasuk di line depan,” ujarnya.
Dia mengatakan, akan memaksimalkan pemain yang ada sehingga terus memantau sejauh mana kemungkinan striker bisa ditandemkan. “Kalau main tandem tentunya harus ambil orang-orang crossing, khususnya pemain sayap,” ujar Herkis.
Dia mengatakan, dengan kedatangan pemain baru timnya akan bermain sedikit lebih ofensif karena akan memburu kemenangan. “Sebenarnya kedatangan pemain ini bagus, ada iklim kompetitif di tim. Meski saya juga agak pusing,” ujarnya.
Herkis menambahkan, apa yang dirancang nantinya memang harus dijabarkan oleh pemainnya di lapangan. “Memang semuanya harus dijabarkan oleh pemain, mungkin saya bisa merancang tapi kalau nggak jalan tentu saya siapkan taktik lain,” pungkasnya.
Diketahui dalam sesi latihan itu, 7 pemain anyar sudah ikut bergabung. Bahkan 3 pemain baru itu sudah masuk dalam kerangka tim inti yakni Rudiyana (striker), Haris Hardiansyah (bek), dan Yudi Khoerudin (bek). Sedangkan 4 pemain yang bergabung bersama di tim lainnya adalah Busari (playmaker), Inoc Bidana (gelandang), Bijahil Chalwa (striker), dan Seprian Lasut yang berposisi gelandang. (tr-02)