Setelah Mandolang, Literasi Digital UTSU Sukses di Tondano Selatan Minahasa

Universitas Teknologi Sulawesi Utara (UTSU) berhasil menyelenggarakan Literasi Digital kedua dengan kerja sama antara Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara (Sulut) di Kecamatan Tondano Selatan, Minahasa, Sulut. (Foto: Dok Tim Literasi Digital UTSU)

Minahasa, DetikManado.com – Setelah kegiatan pertama berhasil dilaksanakan, kegiatan Literasi Digital kedua Universitas Teknologi Sulawesi Utara (UTSU) kerja sama Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara (Sulut) sukses juga dilaksanakan tidak lama ini.

Dilaksanakan secara online maupun offline, kegiatan itu mengangkat tema ‘Bisnis Dalam Dunia Digital’ di Balai Kelurahan Koya, yang dihadiri oleh puluhan warga Kecamatan Tondano Selatan.

Bacaan Lainnya

Camat Tondano Selatan, Drs Joris Tumilantow mengungkapkan hormat dan salut untuk UTSU yang telah memprakarsai kegiatan Literasi Digital.

“Dunia Digital perlu kita sikapi secara bersama. Memang bentuk teknologi membawa keuntungan bagi kita tapi jangan lupa dengan dampak-dampak yang kita gunakan. Bukan hanya ilmu pengetahuannya tapi bagaimana cara mengedukasi,” kata dia saat membuka kegiatan tersebut pada Rabu (5/7/2023).

Joris menambahkan, materi masing-masing narasumber mengajarkan masyarakat Kecamatan Tondano Selatan bagaimana mengunakan media sosial sebagai tahap awal untuk mulai di dunia bisnis.

Komentar Facebook

Pos terkait