140 Anggota Polda Sulut Naik Pangkat di Hari Bhayangkara

Kenaikan pangkat tersebut dilakukan melalui upacara korps rapor yang dipimpin Kapolda Sulut Irjen Pol Sigid Tri Hardjanto, Senin (07/06/2019), bertempat di aula Catur Prasetya Mapolda.

Manado, DetikManado.com – 140 anggota Polri dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Polda Sulawesi Utara (Sulut) mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi terhitung mulai periode 1 Juli 2019 untuk anggota Polri dan 1 April 2019 bagi ASN.

Kenaikan pangkat tersebut dilakukan melalui upacara korps rapor yang dipimpin Kapolda Sulut Irjen Pol Sigid Tri Hardjanto, Senin (07/06/2019), bertempat di aula Catur Prasetya Mapolda.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Kapolda mengatakan kenaikan pangkat merupakan suatu kebanggaan dan kehormatan bagi personil dalam meniti karir sebagai anggota maupun ASN Polri. “Sebagai pimpinan Polda Sulut saya mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat yang saudara raih sebagai salah satu wujud penghargaan atas prestasi kerja dan jerih payah yang telah saudara lakukan selama ini,” ucap Sigid.

Lanjutnya, kenaikan pangkat tidak lepas dari peran dan dukungan keluarga. Sehingga harus disyukuri dan menjadi suatu kebanggaan bagi mereka serta juga kebanggaan keluarga.

Adapun personil yang mendapatkan kenaikan pengkat terdiri dari 4 perwira naik secara reguler dan 1 lagi mendapatkan kenaikan pangkat pengabdian. Sedangkan untuk bintara sebanyak 101 dan 34 ASN polri yang terdiri dari 1 personel golongan IV, 20 personel golongan III dan 13 personel golongan II.

Dari anggota yang naik pangkat tersebut, terdapat 43 bintara yang mendapat percepatan kenaikan pangkat karena pernah mengikuti pendidikan kejuruan dan ada juga yang dinaikan karena memiliki pendidikan strata satu. (dem)

Komentar Facebook

Pos terkait