Manado, DetikManado.com – Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia tahun 2025, Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIII/Merdeka Brigjen TNI Yustinus Nono Yulianto bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sulut menggelar aksi bersih-bersih di kawasan Pantai Karang Ria, Boulevard II, Kota Manado pada Kamis (5/6/2025).
Kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen TNI dan Forkopimda Sulut dalam menjaga kelestarian lingkungan sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan pesisir.
Kegiatan diikuti oleh ratusan peserta yang terdiri dari unsur TNI, Polri, pemerintah daerah, organisasi kemasyarakatan, pelajar, serta masyarakat sekitar.
Kasdam XIII/Merdeka menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya seremonial semata, melainkan bentuk kepedulian nyata terhadap lingkungan hidup yang harus dijaga bersama.
“Kita ingin memberikan contoh langsung kepada masyarakat bahwa menjaga kebersihan lingkungan, khususnya wilayah pesisir, adalah tanggung jawab bersama. Apalagi Sulawesi Utara dikenal sebagai daerah pariwisata bahari, kebersihan pantai menjadi sangat penting,” ujarnya.
Sementara itu, Gubernur Sulut Yulius Selvanus yang juga hadir, mengapresiasi sinergi antara TNI, Polri, dan Pemda dalam menjaga lingkungan.
Dia berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi agenda rutin dan ditiru oleh daerah lain.
Aksi bersih-bersih ini berhasil mengumpulkan puluhan karung sampah anorganik dan organik dari sepanjang garis Pantai Karang Ria.
Sampah yang terkumpul selanjutnya akan diserahkan kepada Dinas Lingkungan Hidup untuk dikelola sesuai prosedur.
Kegiatan ini menjadi langkah nyata dalam mendukung upaya pemulihan ekosistem, khususnya wilayah pesisir yang rentan terhadap pencemaran. (yos)