Jika Mencalonkan Diri Ketua NU, Minabari Dinilai Tabrak Aturan

Bitung, DetikManado.com – Sadat Minabari, salah satu tokoh Muslim sekaligus juga Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bitung, digadang – gadangkan sebagai calon terkuat Ketua Nahdlatul ‘Ulama (NU) Bitung.

Dia dinilai layak oleh sejumlah kalangan untuk memimpin kaum Nahdliyin di Kota Bitung, karena memiliki dedikasi serta fleksibel disegala situasi.

Minabari sendiri saat dikonfirmasi soal penilaian yang menghendaki dirinya untuk menahkodai NU Kota Bitung ke depan, hanya tersenyum.

Secara implisit dirinya menolak keinginan sejumlah kalangan tersebut. Bahkan langsung mengalihkan topik pembicaraan.

Sementara itu, Ketua Wilayah NU Sulawesi Utara Haji Ulyas Taha MPd ketika dimintai tanggapan akan majunya Sadat Minabari sebagai calon Ketua NU Bitung menjawab dengan bijak. “Dia (Minabari) memenuhi syarat dan sangat layak untuk menjabat sebagai Ketua NU Kota Bitung,” jelas Ulyas Taha kepada DetikManado.com, Rabu (29/01/2020).

Tapi, lanjut Taha, saat ini Sadat Minabari menjabat sebagai Ketua Komisaris Daerah Alkhaeraat Kota Bitung, jika mencalonkan diri sudah pasti menabrak aturan. “Aturannya jelas. Di NU, tidak boleh merangkap ketua organisasi lain,” tegas Ulyas Taha.(rau)

Komentar Facebook

Pos terkait