Pilkada Bitung, Masloman Matangkan Konvensi Calon Independen

Refly Pantow bersama Isnaini Masloman semakin mematangkan konsep konvensi untuk independen pada pilkada 2020 nanti.

Bitung, DetikManado.com – Koordinator Konvensi Calon Independen pada Pilkada Bitung 2020 Isnaini Masloman mengemukakan perlu mematangkan konsep konvensi untuk mencari calon dari tokoh tokoh Muslim di Kota Bitung.

“Jika ingin menjadi calon yang kuat, kita harus menghindari penentuan calon dari satu pihak. Kami akan buat konsep konvensi sebaik mungkin dan lakukan uji publik,” ungkap Masloman ke DetikManado.com, Rabu (20/11/2019), di sela sela kesibukannya sebagai salah satu kontraktor di Kota Bitung.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, sampai saat ini konsep konvensi masih dimatangkan dan akan dikaksanakan pada awal Desember 2019. “Kami juga akan melakukan survei, melihat sampai dimana elektabilitas tokoh-tokoh Muslim yang ada di kota Bitung untuk berpasangan dengan Refly Pantow maju pada pilkada 2020,” ujar Masloman.

Pada kesempatan lain, Lutfi Al Hafiz Ibrahim, generasi muda Muslim yang aktif di organisasi kepemudaan kota Bitung menanggapi positif akan konsep konvensi. Menurutnya, ini pertama kali dilakukan dan berharap dari konvensi tersebut mampu melahirkan calon terbaik. “Saya siap dan akan terjun langsung membantu, baik pikiran maupun tenaga agar rencana ini dapat terlaksana dengan baik,” tegas Lutfi bersemangat.

Sementara itu Refly Pantow saat dimintai tanggapan, dirinya memberikan apresiasi dan mensupport akan rencana konvensi tersebut. “Saya mendukung sepenuhnya dan bersedia hadir serta memfasilitasi agar kegiatan ini dapat terlaksanakan dengan baik,” tegasnya.(rau)


Pos terkait