Sah, Pengurus BTM Unima Periode 2019-2020 Dilantik di Gedung Kuliah Bersama

Sebelum melantik, Mokoagow menanyakan kesiapan pengurus BTM Unima. Usai tanya jawab kesiapan antara Mokoagow dan pengurus BTM, dilanjutkan dengan pelantikan secara resmi pengurus BTM Unima periode 2019-2020 oleh Kairupan.

Dalam sambutannya Kairupan menuturkan, setiap perguruan tinggi di Indonesia dan terkhusus Unima memiliki Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Keagamaan seperti BTM. “BTM itu merupakan perangkat-perangkat yang ada yang di dalamnya ada perwakilan dari masing-masing fakultas di Universitas Negeri Manado. Dan hubungan BTM tingkat universitas dan fakultas adalah mitra kerja dalam mempersiapkan kader-kader muslim,” imbuhnya.

Bacaan Lainnya

Selain PR 3 Unima yang hadir, turut menghadiri pelantikan, Pembantu Dekan 3 (PD 3) Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Unima, Dr Paulus R Tuerah MPd dan juga beberapa Dewan Konsultasi BTM Unima. Pantauan DetikManado.com, beberapa organisasi intra maupun ekstra kampus juga menghadiri pelantikan pengurus BTM Unima periode 2019-2020. (rf)

Komentar Facebook

Pos terkait