Tim Sabhara Polresta Manado Amankan Puluhan Remaja

Tim Korps Sabhara langsung mengamankan sekitar 40 anak di bawah umur karena dirasa meresahkan masyarakat.

Manado, DetikManado.com- Tim Korps Sabhara Polresta Manado dipimpin Kasat Sabhara AKP Supriadi SE melakukan kegiatan patroli di wilayah hukum Polresta Manado, Sabtu (09/11/2019) malam hingga Minggu (10/11/2019) pagi. Ini merupakan langkah awal dari Kasat Sabhara Polresta Manado AKP Supriadi yang baru saja menjabat.

Supriadi mengatakan, patroli di wilayah hukum Polresta Manado guna meningkatkan patroli rayon untuk membantu kelancaran lalu-lintas. “Dan ini juga agar meningkatkan Patroli Rayon pada malam hari supaya bisa mengurangi angka kriminalitas jalanan,” ujar Supriadi yang juga mantan Kasat Sabhara Polres Bolmong ini.

Bacaan Lainnya

Kasat juga mengatakan, pihaknya melakukan patroli di beberapa tempat yakni Kawasan Megamas depan Megamall dan Pohon Kasih, Depan IT Center dan Marina Plazza. “Kami melakukan patroli di beberapa tempat tertentu yang berdasarkan laporan dari masyarakat ada anak-anak yang di bawah umur sedang melakukan aksi tawuran dengan cara melempar baru,” ujarnya.

Setelah mendapat informasi dari masyarakat, Supriadi bersama personil langsung bergerak menuju ke TKP. “Hal ini ditindak dengan respon gerak cepat, Tim Korps Sabhara langsung mengamankan sekitar 40 anak di bawah umur karena dirasa meresahkan masyarakat,” tegasnya.

Kasat Sabhara Polresta Manado AKP Supriadi.

Pihaknya berhasil mengamankan berkisar 10 orang usia di atas 21 tahun, karena didapatkan sedang mengkonsumsi minuman keras (miras) berjenis cap tikus. “Semuanya yang diamankan digiring bersama barang bukti ke Mapolresta Manado untuk dilakukan pembinaan,” ujarnya.

Adapun aksi tawuran dari anak-anak di bawah umur ini, mengakitbatkan satu orang security di Kawasan Megamas yang bernama Hendra Lumoindong (26), warga Winangun Manado mengalami cedera pada wajahnya. “Kami dari pihak kepolisian menanggapi ini dengan serius jangan berdampak kepada hal – hal yang lebih besar lagi,” ujarnya.

Atas kejadian tersebut, lanjut Kasat, pihak Polresta Manado berhasil meringkus dua orang berinisial AS (13) warga Karombasan dan D (13) warga Kecamatan Malalayang. “Keduanya diduga yang mencederai satu orang security Megamas,” ujarnya.

Kapolresta Manado Kombes Pol Benny Bawensel bersama Kasat dan personil lainnya melakukan pembinaan semua anak di bawah umur dan di atas umur 21 tahun. “Dari semua yang diamankan, ada beberapa keluarganya yang sudah datang dan kami pun menyerahkan kepada pihak keluarga,” ungkapnya. (ali)

Komentar Facebook

Pos terkait