Minahasa Utara, DetikManado.com – Satuan Pendidikan 4 (Satdik 4) Manado – Komando Pendidikan Dokrin, Pendidikan dan Latihan Angkatan Laut (Kodiklatal) pada, Jumat (10/1/2025), merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-1.
Kegiatan yang berlangsung meriah dan diisi dengan Fun Shooting ini digelar di Markas Komando (Mako) Satdik 4 Manado – Kodiklatal, Desa Pinenek, Kecamatan Likupang Timur, Kabupaten Minahasa Utara, Sulut.
Kepada sejumlah wartawan, Komandan Satdik 4 Manado – Kodiklatal, Kolonel Marinir Hendy Dwi Bayu Ardiyanto memaparkan sejumlah hal terkait HUT ke-1, serta komitmen untuk membangun Sumber Daya Manusia (SDM) di Sulut.
“Perayaan HUT pertama Satdik 4 Manado – Kodiklatal ini kita mulai hari di Kamis 9 Januari dengan menggelar baksos donor darah kerjasama dengan PMI Minahasa Utara. Ada 200 kantong darah yang kami baktikan untuk Minahasa Utara,” papar Kolonel Marinir Hendy Dwi Bayu Ardiyanto.
Selanjutnya di hari puncak pada, Jumat (10/1/2025), pihak Satdik 4 Manado – Kodiklatal mengajak para undangan dan stakeholders untuk olahraga bersama, serta kegiatan fun shooting.
“Intinya kami ingin memperkenalkan Satdik 4 Manado – Kodiklatal, kehadiran kami di sini agar bisa bermanfaat
Kolonel Marinir Hendy Dwi Bayu Ardiyanto foto bersama sejumlah peserta lomba fun shooting dalam rangka peringatan HUT ke-1 Satdik 4 Manado – Kodiklatal pada, Jumat (10/1/2025). (Foto: Yoseph Ikanubun/DetikManado.com)
dan dimaksimalkan oleh pemerintah daerah, sehingga kehadiran kami benar-benar membawa solusi bagi pemerintah daerah,” tuturnya.
Kolonel Marinir Hendy Dwi Bayu Ardiyanto berharap, di tahun-tahun selanjutnya sinergitas dengan pemerintah terus terjalin. Nantinya pada saat Satdik 4 Manado ini akan membangun, terutama pada saat menyiapkan SDM yang ada di Sulut, ada sinergitas dengan pemerintah.
“Komitmen kami bisa mengangkat, membina, dan menyiapkan putra putri terbaik dari Sulut untuk menjadikan mereka sebagai prajurit TNI AL Jalasena untuk mengawaki organisasi TNI AL,” ujarnya memungkasi.
Diketahui, ada sebanyak 100 siswa di Satdik 4 Manado angkatan pertama, yang tidak lama lagi akan menyelesaikan pendidikan Secaba TNI AL. Selanjutnya di tahun ini akan kembali dibuka penerimaan calon siswa untuk angkatan kedua. (yos)