Diketahui keduanya adalah aktivis kampus dan terlibat di berbagai lembaga kampus baik intra maupun ekstra adapun Mayang tercatat sebagai Anggota Dema FEBI sejak 2016 hingga 2018 dengan jabatan terakhir sebagai Ketua Dema FEBI IAIN Manado. Di luar kampus ia juga aktif di beberapa lembaga, di antaranya 2016 bendahara Motivator Mentoring Class (MMC) Manado, Anggota Studi Pasar Modal Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia IAIN Manado 2018, Sekretaris Ikatan Putra Putri Pasar Modal Sulut-Go dan 2019 sebagai Anggota 1000 Gen Emas Manado.
Sementara, Maya juga tak kalah tenarnya. Tercatat sebagai Ketua Departemen Syiar dan Dakwah LDK al-Ihsan IAIN Manado tahun 2015. Ketua Mentoring Motivator Class (MMC) Manado tahun 2016. Ketua divisi Kreatif dan Inovatif GenBI Sulut. Dan Anggota 1000 Gen Emas Manado.
Pada prosesi yudisium, Dekan FEBI IAIN Manado, Rosdalina Bukido yang didampingi Ketua Program studi Perbankan Syariah, Ramli Semmawi menyampaikan amanahnya bahwa gelar yang sandang adalah amanah. “Maka harus mampu menjaga sikap di dalam hidup terlebih lagi sebagai sarjana di lembaga pendidikan agama,” ujar Rosdalina.(tr-02)