Manado, DetikManado.com – Kodim 1309/Manado memeringati Hari Juang TNI Angkatan Darat Ke-79 melibatkan puluhan Prajurit Kodim 1309/Manado dengan sebuah kegiatan penanaman mangrove
Kegiatan ini berkolaborasi dengan pemerintah daerah dan masyarakat bertempat di pesisir Bahowo Kelurahan Tongkaina, Kecamatan Bunaken, Kota Manado, Sabtu (14/12/2024).
Dandim 1309/Manado Letnan Kolonel Arh Yosip Brozti Dadi SE MTr (Han) menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi TNI AD dalam upaya mencegah abrasi. Selain itu juga untuk mencegah kerusakan lingkungan di sekitar pesisir pantai, dan menjaga kelestarian lingkungan sekaligus mendukung penghijauan.
“Penanaman pohon ini bukan hanya simbolis, berharap kegiatan ini dapat menginspirasi masyarakat untuk lebih peduli dengan lingkungan sekitar, terutama daerah pesisir yang rentan terhadap kerusakan lingkungan,” ujar Dandim.
Adapun jenis pohon yang ditanam meliputi mangrove, tabebuya, Ketapang kencana, durian, rambutan, matoa dan cempaka berjumlah 350 pohon.
Pemilihan jenis pohon ini dilakukan untuk mendukung pelestarian lingkungan sekaligus memberikan manfaat ekonomi jangka panjang bagi masyarakat sekitar. (yos)
Prajurit Kodim 1309/Manado Tanam Mangrove saat Hari Juang TNI AD
