Imigrasi Pulangkan Turis Tiongkok di Manado

Dalam penandatanganan pakta tersebut dihadiri dan dipimpin Kepala Kantor Kementrian Hukum dan HAM Wilayah Sulut Lumaksono SH MH.

Manado, DetikManado.com – Kementerian Hukum dan Ham (Kemnkumham) melalui kantor Imigrasi Kelas 1 Tempat Pemeriksaan Imigrasi dan Rumah Detensi Imigrasi Manado melaksanakan penandatanganan Pakta Integritas pencanangan pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas dari korupsi serta wilayah birokrasi bersih dan melayani bertempat di halaman parkir Kantor Imigrasi kelas 1,Teling, Kota Manado, Kamis (30/01/2020).

Dalam penandatanganan Pakta tersebut dihadiri dan dipimpin Kepala Kantor Kementrian Hukum dan HAM Wilayah Sulut Lumaksono SH MH dalam sambutannya menyampaikan kegiatan dimaksudkan guna meningkatkan pelayanan publik kearah wilayah bebas dari korupsi dan birokrasi bersih dan melayani. “Baik dari proses SDM, peralatannya maupun kondisi setempat,” ujar Lumaksono.

Bacaan Lainnya

Dia mengatakan, ini merupakan bagian dari program Kemenkumham serta berharap dapat berjalan dengan sangat baik.”Kami akan berusaha memberikan pelayanan yang terbaik tetapi terukur,” jelasnya.

Dia juga menambahkan terkait dengan Virus Corona yang begitu meresahkan Sulut, pihaknya sampai saat ini sudah memulangkan sisa turis Tiongkok yang berada di Sulut.”Ini demi kebaikan kita bersama,” pungkasnya. (ml)

Komentar Facebook

Pos terkait