Merasa Sakit Hati, Kelvin Tikam Karyawan SPBU Hingga Tewas

Ilustrasi penikaman

Manado, DetikManado.com – Polsek Tikala berhasil mengamankan pelaku pembunuhan terhadap Andreas Pempe (20) warga Dendengan luar, Lingkungan I, Manado yang bekerja sebagai karyawan SPBU Paal Dua Manado, Minggu (01/12/2019) pukul 05.30 Wita.

Pelaku berinisial KK alias Kelvin (25) warga Kelurahan Ranomuut, Kecamatan Paal Dua, Manado.

Bacaan Lainnya

Menurut informasi yang dirangkum dari pihak kepolisian, kejadian bermula pada waktu pelaku akan mengisi BBM di SPBU Paal dua, pada sabtu (30/11/2019) malam.

Saat di SPBU pelaku sudah antri lebih dulu, ternyata korban mengisi kendaraan orang lain sehingga pelaku merasa sakit hati.

Kejadian itu tak berakhir sampai di sana. Menurut keterangan saksi Sabtia Napu (42) warga Kelurahan Paal dua, Kecamatan Paal dua, mengungkapkan, pada hari Minggu (01/12/2019) pukul 05.30 Wita, ada tiga orang laki-laki yang mencari korban ke kos-kos.

Dan ketiga lelaki tersebut menanyakan kepada Sebtia, apakah ada seorang lelaki yang bernama Joly yang kerja di SPBU dan tinggal di kos-kosan itu.

Sebtia pun menjawab bahwa yang bernama Joly tinggal di lantai dua kos-kosan. Setelah itu, ketiga lelaki tersebut langsung naik ke lantai dua kos-kos, dan kurang lebih 5 menit ketiga lelaki tersebut melarikan diri.

Saksi Demsi Takalode (24), warga Kelurahan Paal Dua, mengatakan, bahwa saat kejadian pukul 05.30 Wita, di mana dia sementara berada di kamarnya dan mendengar suara korban berteriak- teriak.

Mendengar teriakan tersebut, Demsi langsung melihat korban, dan korban pun sudah jatuh bersimbah darah di depan pintu kamar kostnya.

Anggota Polsek Tikala saat menerima informasi langsung mendatangi TKP, mengumpulkan bahan dan keterangan penyebab terjadinya pembunuhan. Satu jam setelahnya, aparat kepolisian berhasil menangkap pelaku di Perumahan Viola, Sawangan, Kabuoaten Minahasa.

Kapolsek Tikala AKP Bartholomeus Dambe SH saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian tersebut. “Dan pelaku sudah berhasil kami amankan di Polsek Tikala untuk penyelidikan lebih lanjut oleh pihak Kepolisian,” tegas Kapolsek. (ali)


Pos terkait