Simulasi Pemungutan, Penghitungan dan Rekapitulasi Suara, Pjs Wali Kota Manado Tiba di KPU Manado

Manado, Detik Manado – Pjs Wali Kota Manado Clay Dondokambey tiba di KPU Manado pukul 07.05 Wita, Rabu (23/10/2024). Kedatangan Clay Dondokambey terkait dengan pelaksanaan Simulasi Pemungutan, Penghitungan, dan Rekapitulasi Hasil Perolehan Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Manado 2024.
Kedatangan Clay Dondokambey disambut oleh Ketua Divisi Tekhnis Penyelenggaraan KPU Manado Hasrul Anom, serta jajaran Sekretariat KPU Manado.


Selanjutnya Pjs Wali Kota Manado menuju salah satu ruangan, dan berbincang-bincang dengan Hasrul Anom serta sejumlah pejabat lainnya.
Pantauan DetikManado.com, hingga pukul 07.25 Wita, KPU Manado masih mempersiapkan pelaksanaan Simulasi tersebut.(yos)

Komentar Facebook

Pos terkait