Jumlah leptin yang tepat, akan membuat nafsu makan seseorang terkontrol. Tapi jika terlalu banyak, akan mengurangi sensitivitas reseptor pada sel-sel tubuh manusia. “Akibatnya, kita makan lebih dari yang dibutuhkan karena otak tidak menerima sinyal kenyang dari hormon ini,” beber Paulina.
Lanjut Paulina, mengurangi konsumsi gula akan membantu menjaga kadar leptin tetap seimbang. “Selain itu ada ghrelin, insulin dan kortisol yang juga merupakan gangguan-gangguan hormon yang dapat memicu kegemukan,” jelasnya.
Dia juga menambahkan, dengan kata lain gemuk atau obesitas, tidak semua dipengaruhi oleh gaya hidup ataupun pola makan. Akan tetapi gangguan hormon juga dapat mempengaruhi peningkatan berat badan, namun dengan pola hidup yang sehat dapat membantu menyeimbangkan kadar hormon dalam tubuh. “Perlu diingat bahwa, untuk mengetahui adanya pengaruh gangguan hormon terhadap obesitas sebaiknya langsung diperiksakan ke dokter,” pungkas Paulina. (ml)