Tondano, DetikManado.com – Komunitas panahan Fun Archery Club (FAC), menggelar lomba panahan pada Minggu (24/1/2021).
Kegiatan yang merupakan pertandingan persahabatan antara pengurus komunitas tersebut dilaksanakan di Sekretariat FAC Matani 1, Tomohon, Sulut, dengan tema New Year, New FACe.

Dalam membuka perlombaan, presiden sekaligus Founder FAC Tomohon, Devina Lumingkewas mengharapkan agar ada putra-putri daerah yang tertarik pada olahraga panahan, sehingga memunculkan atlet-atlet panahan dari Kota Tomohon.
“Saya berharap lewat lomba ini, teman-teman tertarik dengan olahraga panahan,” ujarnya.
Untuk diketahui, FAC Tomohon merupakan komunitas panahan di Kota Tomohon dan telah menggelar empat kali perlombaan panahan yang dilaksanakan setiap dua bulan.
Lomba itu adalah keempat kalinya dan dimenangkan Rio Maweikere yang mengalahkan Michael Lahamendu. Kegiatan tersebut ditonton sebanyak 20 anak muda dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. (rf)