Manado, DetikManado.com – Tugu Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (KSN) yang terletak di pertigaan Tikala, dekat Lapangan Sparta Tikala Manado ini merupakan symbol peringatan KSN.
Namun kini kondisinya tidak terawat. Seperti pantauan DetikManado.com pada Kamis (21/11/2019) pagi, terlihat beberapa kendaraan yang parkir di sekitaran Tugu KSN Manado. Pemerintah diharapkan dapat memperhatikan keberadaan tugu tersebut. (tr-01)